Media Pembelajaran Interaktif: Menjadikan Biologi Lebih Menarik dengan Canva for Education

September 18, 2023


Dalam dunia pendidikan, menciptakan pengalaman belajar yang menarik adalah tantangan yang senantiasa dihadapi. Saya, Riana Puspita Sarie, seorang guru di SMA YPK 3 URFU di Provinsi Papua, ingin berbagi praktik baik tentang bagaimana saya membuat multimedia pembelajaran interaktif menjadi lebih hidup dan menggugah minat peserta didik.

Dalam mata pelajaran Biologi, saya memilih tema "Sel Hewan dan Tumbuhan." Tujuannya adalah agar peserta didik dapat memahami perbedaan struktur sel tumbuhan dan sel hewan. Di samping itu juga untuk memenuhi tugas program PembaTIK.

Demi mencapai tujuan tersebut, saya menggunakan Canva for Education sebagai tools. Platform ini telah membantu saya menciptakan media pembelajaran yang tidak hanya informatif, tetapi juga mengasyikkan. Dengan sedikit imajinasi dan panduan yang diberikan oleh Canva, peserta didik kami terlibat dalam pembelajaran yang penuh interaksi dan inspirasi.

Media pembelajaran interaktif yang saya buat melibatkan berbagai unsur, termasuk video pendek, pertanyaan yang merangsang refleksi, dan tugas-tugas yang dapat diselesaikan secara langsung melalui platform Canva. Hal ini memungkinkan peserta didik untuk menggali konsep dengan lebih baik dan bahkan mengukur pemahaman mereka secara langsung. Mereka dapat menjawab pertanyaan, mengikuti video, dan mengumpulkan tugas dengan mudah.

Yang tak kalah penting, Canva for Education memberikan ruang untuk berkolaborasi. Peserta didik kami dapat bergabung dalam proyek bersama dalam lingkungan maya. Mereka dapat berdiskusi, berbagi ide, dan memberikan masukan satu sama lain, sehingga pembelajaran menjadi lebih kolaboratif.

Melalui artikel ini, saya ingin menyampaikan pesan bahwa pembelajaran tidak perlu membosankan. Dengan alat seperti Canva for Education, saya telah membuktikan bahwa pembelajaran dapat menjadi pengalaman yang menarik dan penuh interaksi. Saya yakin bahwa dengan kreativitas, teknologi, dan niat belajar yang kuat, kita dapat mencapai tujuan pembelajaran dengan cara yang lebih efektif dan inspiratif.

You Might Also Like

0 comments

Terbaru

Unggulan

Webinar SERAYU: Meningkatkan Ruang Belajar Unggul Melalui Edukasi

Cilacap, 20 Oktober 2023 - Sahabat Teknologi, dalam kolaborasi dengan Balai Layanan Platform Teknologi (BLPT) Pusdatin Kemendikbudristek, te...

Terpopuler